Halo sob, kali ini mau membagikan info Sumberdaya Pangan Lokal Meningkatkan Ketahanan Pangan. Cari info lingkungan di Solo terbaru ? Cekidot sob..
Info Lingkungan : Sumberdaya Pangan Lokal Meningkatkan Ketahanan Pangan
Bangga banget untuk sobat semua yang berinovasi penuh dedikasi demi keberlangsungan lingkungan. Masa Depan anak cucu kita adalah tanggung jawab bersama menjaga lingkungan ditengah isu maupun tantangan yang semakin beragam.
Merasa bahagia untuk sobat yang sedang tinggal di Kota Solo untuk menempuh pendidikan tinggi di banyak kampus favorit Solo Raya. Kamus di Solo merupakan Kampus favorit berkualitas dan kampus yang memiliki segudang prestasi salah satunya kampus yang berada di dekat Simpang Joglo Solo bernama UNISRI di bulan Agustus 2022 ini sangat peduli berbagi untuk mengedukasi sehingga didepan pengetahuan dan kebersamaan wujud konsisten saling membantu, dan saling berbagi kepada sesama.
Kegiatan Sosialisasi Diadakan KKN-T MBKM UNISRI 2022 Kelompok 6 Di Dusun Majan Desa Kwadungan
Potensi sumberdaya pangan lokal merupakan potensi yang besar bagi masyarakat Indonesia. Melalui upaya diversifikasi pangan agar tidak terpaku pada salah satu jenis makanan pokok saja, terlebih pada masa pasca pandemi COVID-19 ini yang dapat meningkatkan serta memenuhi kebutuhan gizi masyarakat. Program diversifikasi pangan merupakan salah satu alternatif untuk mengatasi masalah pertumbuhan konsumsi.
Oleh karena itu, ketahanan pangan ditingkatkan dan dikembangkan untuk menjaga kebutuhan pangan bagi masyarakat. Dengan melakukan langkah nyata dalam mewujudkan penganekaragaman konsumsi pangan dengan memanfaatkan sumberdaya dan potensi yang sangat besar dalam menghasilkan pangan lokal disetiap wilayah.
Dalam rangka mendukung upaya tersebut kegiatan Sosialisasi ketahanan pangan berbasis sumberdaya pangan lokal sangat berguna memenuhi nilai gizi pada masa pasca pandemi Covid-19 yang menjadi sangat penting untuk diterapkan dalam pola konsumsi sehari-hari. Kegiatan tersebut memberikan pemaparan materi tentang ketahanan pangan berbasis sumberdaya pangan lokal bagi Ibu-ibu PKK di Dusun Majan.
KKN-T MBKM UNISRI 2022 Kelompok 6 sebagai pengisi acara dalam kegiatan Sosialisasi di Dusun Majan, Desa Kwadungan, Kecamatan Kerjo, Kabupaten Karanganyar yang diikuti oleh Ibu-ibu PKK di Dusun Majan. Pembicara dalam kegiatan tersebut ialah saudari Alvia Prajna Paramitha yang mewakili Tim KKN-T MBKM UNISRI Kelompok 6. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari Jumat, 19 Agustus 2022.
Adapun tujuan dari sosialisasi tersebut, sebagai berikut :
1. Meningkatkan ketahanan pangan pada sumberdaya pangan lokal di Dusun Majan, Desa Kwadungan, Kecamatan Kerjo, Kabupaten Karanganyar dalam situasi pasca pandemi Covid-19.
2. Mengembangkan berbagai produk olahan pangan lokal yang memenuhi nilai gizi bagi masyarakat Dusun Majan.
Kegiatan Sosialisasi ini, memiliki manfaat :
1. Masyarakat dapat mengetahui apa yang dimaksud dengan ketahanan pangan.
2. Masyarakat dapat mengerti upaya potensi sumberdaya pangan lokal pada lingkungan sekitar yang berguna untuk meningkatkan ketahanan pangan.
3. Meningkatkan pengetahuan dan memberikan alternatif dalam bidang pangan terhadap potensi sumberdaya pangan lokal.
Source: From Press Release Sosialisasi KKN UNISRI 2022