Halo sob, kali ini mau bagi info Menikmati Promo Melimpah Januari 2021 Solia Zigna Laweyan Solo. Cari info kuliner solo terbaru ? Cekidot sob…
Info Kuliner Solo : Menikmati Promo Melimpah Januari 2021 Solia Zigna Laweyan Solo
Kangen kuliner sob? Kamu bisa nyimak rekomendasi tempat kuliner terbaru ini. Nah untuk sobat semua dihimbau tertib, jaga jarak dan jaga kebersihan. Ingat ya selalu pakai masker, rajin cuci tangan, bawa handsantizer. Patuhi dan terapkan displin protokol kesehatan.
Terasa begitu asyik menikmati santai melepas kepenatan rutinitas harian melelahkan dengan suasana berbeda. Era serba kekinian saat ini mau nongkrong bahkan kerjapun serasa semakin seru. Sobat tentu merasakan sendiri mulai dari ngerjain banyak pekerjaan maupun tugas , sekarang lebih seru dilakukan di tempat nongkrong sambil menikmati suasana asyik dan lebih santai.
Duduk santai sambil menikmati suasana yang lebih syahdu dan nyaman ditemani seporsi kuliner lezat adalah nikmat luar biasa bikin selalu bersemangat berkreasi. Spesial dong buat sobat semua yang pengen menghabiskan waktu untuk nongkrong atau kumpul bareng bersama sahabat dengan nuansa yang seru banget di Jalan Dr Rajiman Laweyan. Terlebih lagi sambil berbagi cerita pengalaman yang seru banget. Iniloh ada gaes, sobat semua bisa Menikmati Promo Melimpah Januari 2021 Solia Zigna Laweyan Solo.
Solia Zigna Mengawali Tahun 2021 dengan Penuh Promo
Tahun baru selalu menjadi momentum yang baik untuk menghadirkan semangat baru dan program-program baru yang dibuat untuk menarik pelanggan sebaik mungkin.
Solia Zigna memberikan penawaran terbaik untuk deluxe room di Rp 368.000,- tanpa sarapan pagi dan Rp 428.000,- termasuk sarapan pagi selama bulan Januari 2021.

Selain itu, dua outlet yang terdapat di area hotel juga memiliki promo yang tidak kalah menarik. Sogan Lounge, tea lounge yang berada di lobby utara Solia Zigna ini memiliki promo Sushi & Tea yaitu hanya dengan Rp 50.000,- nett tamu sudah bisa menikmati secangkir teh dan seporsi California Roll Sushi yang sangat lezat. Tamu dapat memilih varian rasa teh yang menjadi favoritnya, antara lain white tea, green tea, atau flower tea.

Tidak cukup sampai di situ, Truntum Restaurant yang berada di lantai 2 Solia Zigna juga memiliki promo yaitu Serba Serbi Soto Nusantara yang sangat cocok dinikmati saat musim hujan. Varian sotonya pun bermacam-macam: Soto Lamongan, Soto Betawi, Soto Makassar, dan Soto Medan. Menu soto tersebut dijual dengan harga Rp 30.000,- net dan Rp 45.000,- net sesuai varian soto yang dipilih. Promo ini berlangsung hingga April 2021.
Bagi tamu yang menyukai Italian food, Truntum Restaurant juga menawarkan buy one get one untuk menu pizza, di mana setiap pembelian Hawaiian Pizza mendapatkan satu porsi Chicken Pizza Sambal Matah secara cuma-cuma. Promo ini dijual dengan harga Rp 95.000,- net dan hanya dapat dinikmati selama bulan Januari 2021.
Promo tersebut dapat juga dinikmati oleh tamu yang menginap melalui room service, pastinya sangat sayang untuk dilewatkan.
Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi Solia Zigna di Jl. Dr Radjiman 525, Laweyan, dengan nomor reservasi di 081326260202 atau 02717470000, bisa juga di email reservation.laweyan@soliahotels.com. Tidak lupa media sosial di Instagram @soliazigna dan Facebook Solia Zigna.