Halo sob, kali ini mau bagi info Wisata Malam Naik Perahu Kali Pepe di Solo. Nah penasaran info acara wisata solo terbaru ? Cekidot sob…
Info Event Solo : Wisata Perahu Kali Pepe di Solo
Kawasan Pasar Gede Kota Solo tampil cantik menyambut tahun baru Imlek 2020. Terlihat ribuan lampion sudah menghiasi kawasan Pasar Gede Kota Solo yang penuh ragam budaya. Malam Hari terasa begitu meriah ribuan Lampion Pasar Gede Solo menyala.
Ada 5.500 lampion yang dipasang di kawasan pasar Gede Solo. Selain itu juga terdapat 12 lampion shio, neon boks 12 shio, lampion shio tikus, lampion dewa rejeki, dan pastinya Gapura Imlek. Semakin meriah perayaan Imlek 2020 di kawasan ini.
Udah pada tau kan ada wisata air di Kota Solo dalam rangkaian grebeg Sudiro? Yaaa betul sekali ada Perahu wisata kali pepe yang dibuka untuk umum mulai jam 18.00 – 23.00 WIB.
Dengan harga tiket Rp 10.000/orang, sobat dapat menikmati suasana indah kali pepe di malam hari dengan cahaya lampion dan mural disepanjang kali pepe.
Ingat yaa sobat perahu wisata ini berlangsung tanggal 15 hingga 25 Januari 2020. Jadi buruan datang dan merasakan menyenangkan pengalaman wisata naik perahu di kali pepe.
Untuk menikmati Wisata Perahu Kali Pepe, langsung dating ke Lokasi dermaga tepat di belakang Bank BRI depan balaikota.
Berbagai sumber
Image Credit to @sutoponagasaboy @pariwisatasolo from Instagram