Halo sob, kali ini mau bagi info Banyak Spot Keren di Java Terrace Kitchen and Bar Solo. Nah penasaran info kuliner solo terbaru ? Cekidot sob..
Info Hangout Solo : Banyak Spot Keren di Java Terrace Kitchen and Bar Solo
Sobat pecinta hangout semua, tentu sudah kenal dengan salah satu tempat nongkrong favorit di Solo yang bernama Java Terrace Kitchen and Bar Solo yaitu rekomendasi tempat makan untuk segala umur karena memiliki 3 suasana dan nuansa yang berbeda dalam satu bangunan restaurant. Asyik kan bisa pilih ambiance kesukaan di Java Terrace Kitchen and Bar Solo.
Mau sobat bersama pacar, teman dan keluarga bisa banget. Yang jelas dari konsep Java Terrace Kitchen and Bar Solo yang memiliki 3 ambiance membuatnya menjadi instagramable. Java Terrace Kitchen and Bar Solo menjadi favorit hangout sobat sosialita.
Sobat bisa mengadakan berbagai acara spesial sobat karena Java Terrace Kitchen and Bar Solo memiliki berbagai pilihan tempat yang keren untuk sobat semua yang selalu mampir berkali – kali datang ke Java Terrace Kitchen and Bar Solo.
Berikut beberapa spot keren di Java Terrace Kitchen and Bar Solo :
Tempat yang paling hits di Java Terrace Kitchen and Bar Solo itu area bangunan container yaitu ruangan dengan design unik. Sobat semua sangat suka karena area kontainer spesial Java Terrace Kitchen and Bar Solo ini bernuansa seperti di luar negeri dengan gaya desain dan interior yang unik layaknya jamuan makan berkelas sangat cocok diperuntukkan untuk acara-acara spesial sobat yang non formal dan juga menjadi spot yang instagrammable.
Adapun area di belakang Java Terrace cocok banget untuk sobat penikmat entertainment, lengkap dengan panggung band, DJ dan juga screen proyektor. Oh iya area belakang Java Terrace Solo ini diberi nama Terrapelago. Keunikan Terrapelago sobat semua dapat bersantai dan merokok karena ruangan unik ini berlokasi semi outdoor dan sangat nyaman untuk berkumpul bersama teman dan kerabat. Tersedia juga minuman ber-alkohol di bar tepat di depan panggung band.
Terrapelago merupakan satu-satu nya tempat yang menyediakan live music performance setiap hari mulai jam 19.30 – 23.00 wib dan dilanjutkan dengan penampilan DJ dari jam 23.00 – 01.00 wib. Tak kalah menarik juga diadakan promo minuman ber-alkohol yang bervariasi setiap hari nya.
Spot unik bernama Java Sky yang terletak di rooftop lantai 3 Java Terrace Kitchen and Bar Solo. Di spot ini punya acara Sunsetlicious yang diadakan setiap hari Rabu jam 16.00 hingga 19.00 wib dan menyajikan makanan yang disediakan Barbeque ALL YOU CAN EAT harga 80.000 nett. Seru banget menikmati sunset di sore hari sambil menikmati penampilan DJ cantik Natalie Christy dan DJ Brian Wicaksono yang sekaligus Executive Chef & General Manager Java Terrace Kithchen & Bar.
Info lebih lanjut langsung saja menghubungi JAVA TERRACE KITCHEN and BAR SOLO yang berada di Jalan Brigjen Slamet Riyadi No.464, Solo. Untuk reservasi atau pemesanan menghubungi telepon (0271) 8899900 atau Whatsapp 08112649960.