Halo sob, kali ini mau bagi info Nikmatnya Masakan Warung Sunda Bu Momoh di The Park Mall Solo Baru. Nah kepo kan ? Cekidot yuk sob…
Info Kuliner Solo : Kenikmatan Masakan Warung Sunda Bu Momoh di The Park Mall Solo Baru
Bagi sobat yang ingin menikmati sensasi khas kuliner Sunda dan kebetulan sedang di The Park Mall Solo Baru berbahagialah karena sobat cukup menuju ke Food Park, area wisata kuliner spesial dari The Park Mall Solo Baru disini sobat bisa menemukan Warung Sunda Bu Momoh yang baru saja buka disini.
Warung Sunda Bu Momoh meramaikan sederet rekomendasi kuliner nusantara yang khas di Food Park yang berada dalam The Park Mall Solo Baru sebagai destinasi wisata belanja dan gaya hidup di Solo Raya. Pengalaman yang semakin menyenangkan berbelanja dan berkuliner di Solo Baru.
Food Park yang berada di The Park Mall Solo Baru ini dikenal memiliki rekomendasi kuliner yang mantap dan selektif. Berkomitmen fokus pada Kuliner Nusantara. Sederhananya area food court mall ini tematik, bersih , lebih rapi dan tertata, terjaga ketertertibannya.
BACA JUGA :NGINTIP FOOD PARK
Kisahnya Warung Sunda Bu Momoh berawal dari keinginan pemilik berwirausaha di bidang kuliner dan wujud kecintaan sang istri tersayang yang gemar memasak. Kenalin sob, beliau ialah Bapak Tonny Tanudjaja dan Ibu Euies Rosita Dewi. Beliau sudah lama tinggal di Solo dan merasa senang sekali di Solo. Beliau bercerita senang berinovasi di dunia kuliner bersama istri dengan menghadirkan masakan khas sunda melalui Warung Sunda Bu Momoh. Perlu sobat ketahui Bu Momoh merupakan nama bibi dari istri pemilik. Warung Sunda Bu Momoh baru saja dibuka sob, dan pemilik bercerita ternyata respon masyarakat sangat antusias.
Inilah alternatif kuliner pilihan, menikmati citarasa masakan asli sunda. Sebuah sensasi citarasa autentik. Pemilik ingin menghadirkan citarasa serasa dirumah sendiri. Pemilik bercerita kuliner Jawa Barat yang disajikan disini cenderung dominan rasa gurihnya. Hal ini karena masakan khas sunda itu kaya bumbu rempah kekayaan Indonesia. Semua menu spesial Warung Sunda Bu Momoh merupakan racikan sendiri yang khas sunda, penuh cinta buatan istri.
Sobat bisa menikmati aneka menu khas Sunda spesial Warung Sunda Bu Momoh mulai dari Pepes ikan nila kalau di Jawa Barat lebih beragam jenis ikan yang dipepes dan cenderung lebih enak pepes olahan ikan mas.
Kenikmatan menu Karedok, kalau olahan asli masakan Sunda menggunakan timun kecil dengan rasa manis.
Sobat bisa menikmati enaknya ayam goreng bumbu kuning khas tasikmalaya disini khas dengan topping bumbu dari kelapa seperti serundeng.
Semakin nikmat sobat bisa mencoba Mi Kocok khas Bandung menyajikan kenikmatan perpaduan mi telur yang kenyal dengan kuah bumbu rempah kuah berwarna pekat plus semakin nikmat dengan tambahan kikil dan bakso khas Bandung berpadu dengan kuah berwarna pekat.
Ada juga sang menu jawara dari Warung Sunda Bu Momoh yaitu Empal Gepuk. Menu yang satu ini kalau di sunda itu sangat dikenal dengan nama Gepuk. Pemilik berinovasi dan memberi nama Empal Gepuk. Sobat bisa juga menikmati menu lauk seperti paru, iso hingga cemilan berupa renginang yang khas. Sensasi kenikmatan masakan Sunda semakin lengkap dengan minuman Bajigur yang khas.
Untuk harganya sih cukup terjangkau di kelasnya sob dengan kenikmatan khasnya. Warung Sunda Bu Momoh ini menyajikan Paket Empal Gepuk dengan harga 35ribu, Mi kocok komplit 25ribu ( lengkap kikil dan Khas ada bakso dari bandung ). Paket ayam goreng bumbu kuning khas tasikmalaya cukup dengan 33ribu dan Pepes ikan nila cukup 35ribu.