Halo sob , di pagi hari ini saya mau share yang indah dan menyejukan mata sob. Nah kali ini saya mau berbagi pemandangan yang indah dari Sabana 2 Gunung Merbabu. Penasaran ? Cekidot sob..Kenampakan alam di Indonesia memang begitu luar biasa sob. Gak ada habisnya sob dan benar – benar harus disyukuri dan dijaga. Nikmat dan berkah luar biasa dari Sang Pencipta. Seperti halnya di Gunung Merbabu. Gunung yang bersebelahan , kalau saya boleh bilang berpasangan dengan Gunung Merapi ini tak kalah luar biasa , menyimpan banyak hal , banyak sesuatu yang indah yang bisa di nikmati dan tentunya tak lupa untuk dijaga ya sob.
Seorang netizen melalui akun instagramnya dengan nama ID @novemlawalata membagikan sebuah foto hasil bidikannya yang memperlihatkan pemandangan yang indah dari Sabana 2 Gunung Merbabu. Pemandangan yang tepat sekali dan gak boleh terlewatkan sob.
Seperti yang terlihat pada gambar , pemandangan indah memperlihatkan kenampakan dari Sabana 2 Gunung Merbabu plus terbentang hamparan awan yang luas dan tak lupa bonus Gunung Merapi yang ikut methungul menampakan diri.
Tidak hanya sekedar menjepret sob, coba bayangkan sob jika bisa menikmatinya secara langsung. Maka begitu nikmatnya sob , melihat sekeliling dan sambil menikmati suguhan alam yang luar biasa. Satu bidikan saja sudah cukup dan luar biasa untuk penanda dan mengabaikan momen yang ada sob. Karena pastinya kalau terlalu banyak dan berlebihan membuat banyak waktu hilang dan kesempatan menikmatinya secara langsung.
Luar biasa sob. Luar Biasa Indonesia. Harus Selalu Bersyukur. Jangan lupa untuk selalu menjaga alam Indonesia. Satu kecerobohan dan kesalahan saja bisa berakibat fatal dan berdampak buruk untuk kesemuanya.