Selamat pagi sobat, seperti biasa saya selalu blusukan.. nah kali ini aku ke Underpass Makam Haji , tepatnya kemarin sore. Ada apa disana ? simak selengkapnya.
Underpass Makam Haji, bagi sobat yang tinggal di Solo Raya apalagi sering melintasinya punya kesan dan cerita tersendiri. Tau sendiri apakan ? Underpass Makam Haji ini adalah underpass paling beda sendiri ( gak percaya , boleh cek sendiri yahh dan bandingkan dengan underpass yang ada dibeberapa wilayah Indonesia, kalo paling deket dari underpass ini ya yang di Jogja tuh) dan paling banyak masalahnya puncak nya beberapa waktu lalu lah banjir / jadi kolam raksasa , ada ini itulah , parah banget. Ya begitulah, biarlah semua itu jadi pelajaran dan sebuah proses menuju kebaikan
SEKARANG ???
Nah lalu bagaimana sekarang ? Setelah peristiwa itu akhirnya ada perbaikan yang besar / menyeluruh atau apalah kalo saya nyebutnya , hayo kalo menurut sobat gimana ? Namanya perbaikan apalagi itu berhubungan public , infrastruktur jalan dan setiap hari orang melewatinya pasti ada pengalihan jalur dan yang pasti serta yang terjadi adalah macet di beberapa titik.
Balik lagi ke tentang perbaikan besar / menyeluruh , banyak sih yang diperbaiki dan disini ada beberapa poin yang berdasarkan saya lihat di lapangan dan menurut pandangan saya ( berharap poin ini nyerempet dengan poin yang sebenernya ( maksudnya tujuan dari Pemerintah memperbaiki Underpass ini ) .
Pertama gini sobat , solusi untuk masalah genangan air di underpass ini , terus yang kedua solusi untuk masalah coretan –coretan mural karya creator yang “terlalu kreatif” istilah kerennya vandalism ( taukan ? ). Oh iya poin ini juga berfungsi sebagai sebuah poin untuk estetika , maksudnya dengan penambahan sedikit ini itu, agar terlihat lebih indah dan rapih serta itu tadi soal coretan mural. Poin lainnya ya seperti pada umumnya mengatasi kerusakan jalan.
Di poin pertama, solusi untuk masalah genangan air. Perbaikan nya seperti menambahkan drainase ( ada kayak saluran air di kanan dan kiri jalan ) , memampetkan / mematikan sumber mata air yang “bersemayam” eh maksudnya yang ada di underpass ini , terus pompa air yang buat nyedot air itu di upgrade jadi lebih bagus.
Di poin kedua dan lain – lain nya , solusi untuk masalah coretan –coretan mural. Perbaikan nya seperti menambahkan panel komposit di dinding kanan dan kiri underpass ( coretan mural itu langsung ditutup panel komposit ) oh iya warna nya abu – abu . Yang sebelumnya , polos apa adanya mengekspos semen dan banyak itu coretan langsung ditutup cat warna putih. Untuk lainnya betonisasi ulang untuk jalannya , dan saya liat ada penambahan trotoar mungil yang dibawahnya ada saluran air.
Ya itulah blusukan saya sore kemarin , apapun itu kita tungu hasil akhirnya seperti apa walau tidak secakep di Jogja Dan Bali atau bahkan sama sama cakep tetap syukuri apa yang ada da permasalahan itu terselesaikan. Walaupun begitu , toh yang ingin membuat Underpass atau hal – hal yang terkait dengan underpass ini tetap menjadikan contoh dan pembelajaran underpass yang sudah jadi serta tentunya tetap cakep dan fungsional utamanya yang ada di JOgja Dan Bali untuk saat ini.
Galeri Foto