Site icon Architecture Blog

Gebrakan Baru 2022 untuk Kebun Binatang Jurug Kota Solo

Halo sob, kali ini mau bagi info Gebrakan Baru 2022 untuk Kebun Binatang Jurug Kota Solo. Cari info proyek Solo terbaru? Cekidot sob….

Info Proyek Solo : Gebrakan Baru 2022 untuk Kebun Binatang Jurug Kota Solo

Kota Solo terus berbenah dan tumbuh berkembang sehingga banyak sekali hal baru yang keren di Solo yang asik banget untuk memperbanyak fasilitas dan infrastruktur keren untuk sobat semua. Senang sekali banyak proyek baru infrastruktur kota seperti taman publik baik itu proyek renovasi, perluasan hingga taman yang baru. Proyek terbaru ini untuk meningkatkan kuantitas dan kualitas infrastruktur kota untuk sobat semua. Sejumlah proyek infrastruktur kota terbaru di Solo tumbuh dan siap melayani serta pastinya memberikan fasilitas publik terbaik untuk sobat semua. Sobat semua pasti terkejut tentang Gebrakan Baru 2022 untuk Kebun Binatang Jurug Kota Solo.

Gebrakan Baru untuk TSTJ

Pemerintah Kota Surakarta bekerja sama dengan Tim dari Taman Safari Indonesia mengadakan survey lokasi ke Taman Satwa Taru Jurug (TSTJ). Hal ini merupakan langkah awal dari perkembangan renovasi TSTJ menjadi kebun binatang bertaraf internasional.

Gebrakan Baru 2022 untuk Kebun Binatang Jurug Kota Solo
( Source : Instagram @pemkot_solo )

Pemerintah Kota Surakarta berupaya dalam membangkitkan kembali TSTJ. Untuk menciptakan pembaharuan bagi TSTJ, memiliki proses yang panjang dan rumit. Hingga akhirnya, sepakat dengan Tim Taman Safari Indonesia untuk melakukan kerja sama. Pemerintah Kota Surakarta, berharap TSTJ memiliki potensi terbaik yang dapat meningkatkan pariwisata Kota Surakarta.

Gebrakan Baru 2022 untuk Kebun Binatang Jurug Kota Solo
( Source : Instagram @pemkot_solo )

Revitalisasi TSTJ bertujuan untuk menampilkan wajah baru TSTJ yang lebih modern dan menarik. Selain memberikan pemahaman dan pengetahuan pada masyarakat mengenai satwa-satwa, juga menyediakan tempat konservasi bagi satwa agar dapat hidup seperti dalam alam bebas tanpa dikerangkeng.

Konsep yang diunggulkan nantinya, menyerupai Taman Safari Indonesia, yang mana pengunjung dapat berinteraksi langsung dengan satwa tanpa dibatasi kandang. Namun, perbedaannya TSTJ akan menerapkan jalan kaki pada pengunjung, tidak dengan tour menggunakan mobil. Beberapa satwa yang sudah ada akan ditambah dengan satwa endemik Indonesia, Asia, dan Afrika. Masyarakat bisa mengikuti perkembangan dari revitalisasi TSTJ dengan mengunjungi akun instagram @jurugsolozoo.

Sumber : Informasi dari instagram resmi @pemkot_solo

Exit mobile version